Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Jelang Pemilu 2024, Polisi Beri Rasa Aman di Kota Lhokseumawe

Dedi Muliyadi
25 November 2023, 11:35 WIB Last Updated 2023-11-25T04:35:26Z
Polres Lhokseumawe melaksanakan Operasi Mantap Brata Seulawah 2023-2024, Jum'at (24/11/2023). (Dok. Humas Polres)

Lhokseumawe - Personel gabungan Polres Lhokseumawe melaksanakan Operasi Mantap Brata Seulawah 2023-2024 untuk menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif menjelang Pemilu Serentak 2024, Jumat (24/11/2023) malam.

"Sasaran dalam patroli yang kita lakukan, yakni kantor penyelenggara pemilu dan gudang logistik pemilu," ujar Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi.

Dalam patroli tersebut, lanjutnya, Polres Lhokseumawe mengerahkan puluhan personel gabungan. Selain itu, personel menyampaikan himbauan kepada petugas piket di kantor KIP dan Panwaslu agar segera melaporkan ke pos Polisi terdekat jika melihat hal yang mencurigakan.

Diharapkan, tambah Kasi Humas, dengan patroli rutin yang memfokuskan tindakan preventif ini dapat mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif hingga akhir pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, tutupnya.

Iklan