Iklan

Iklan 970x250

,

Iklan

Polres Terima 2 Pucuk Senpi Dari Warga

Hengki Syahjaya
29 Januari 2024, 17:15 WIB Last Updated 2024-01-29T10:15:58Z
Kapolres Aceh Timur, AKBP Nova Suryandaru, didampingi Kasat Reskrim, Iptu Muhammad Rizal, saat menggelar konferensi pers, Senin (29/01). Liputanesia/Foto: Humas.

Aceh Timur - Kepolisian Aceh Timur melalui tim Opsnal Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) telah menerima 2 pucuk senjata api (senpi) yang diserahkan oleh salah satu warga pada Sabtu (27/01/).

Kapolres Aceh Timur, AKBP Nova Suryandaru, dalam konferensi pers Senin (29/01/2024), yang dilaksanakan di halaman Mapolres Aceh Timur, memaparkan beberapa barang bukti 2 pucuk senpi yang diamankan dari seorang warga.

“Adapun barang yang diamankan diantaranya, 17 butir peluru aktif kaliber 7,62 mm, 2 butir amunisi aktif kaliber 3,2 mm, satu pucuk senpi revolver dan satu buah magazine serta senpi AK56” Lanjut Nova.

Sebelumnya tim Opsnal Satreskrim sedang melakukan giat patroli rutin dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, namun tiba-tiba ada warga menghampiri petugas lalu mengadukan soal penemuan senjata api, ucap Nova.

“Kemudian petugas kepolisian mengarahkan agar senjata tersebut diserahkan kepada pihak kepolisian,” lanjut Kapolres.

“Senjata itu ditemukan dalam bungkusan karung di kebun miliknya, dugaan kita merupakan bekas konflik Aceh dulu,” ujar Kapolres.

Saat ini senjata yang dimaksud sudah diamankan di Polres Aceh Timur dan diletakkan dalam gudang senjata, namun kondisi senjata tersebut belum diketahui apakah masih aktif atau tidak. Karena belum dilakukan uji coba oleh petugas, ungkap Kapolres Aceh Timur, AKBP Nova Suryandaru.

Iklan